Tulisan-tulisan yang ada di dalam blog ini dibuat dengan bersusah payah. Hargailah dengan TIDAK meng-COPY/PASTE.

Senin, 04 Juli 2016

[Puisi] Menjelang Lebaran (Biarpet)

Cahaya lilin
Catatan penyuntingan:
29 Maret 2018. Mengganti kata "byarpet" menjadi "biarpet" sesuai KBBI, termasuk di judul. Membetulkan kata yang tidak baku lainnya. Ada satu baris yang dihapus, dan satu lainnya diubah.
07 September 2018. Mengganti tanda baca "Sial, ini …" menjadi "Sial! Ini …".
16 Agustus 2019. Membetulkan kata "Ibukota" menjadi "ibu kota".
____

Menjelang Lebaran (Biarpet)
Puisi karya Jannu A. Bordineo

Listrik biarpet, biarpet
Tiap hari biarpet, biarpet
Tiap mau lebaran tambah biarpet, biarpet
lautankata.com
Malam biarpet, wajar
Kelebihan beban, katanya
Siang biarpet, kurang ajar!
Kelebihan beban apanya?

Pakai pembangkit sini
Biarpet, biarpet
Menyambung pembangkit sana
Tetap biarpet!
lautankata.com
Biarpet, bola lampu mati
Biarpet, kulkas rusak
Biarpet, HP terbakar
Biarpet, TV meledak!

Biarpet, biarpet
Tak tahu harus melapor kemana
Biarpet, biarpet
Tak tahu harus menuntut siapa
Biarpet, biarpet
Sial! Ini harus bagaimana?
lautankata.com
Listrik biarpet
Tidak mungkin terjadi di ibu kota
Biarpet, biarpet
Atau bahkan di pulau Jawa
Biarpet, biarpet
Lucunya malah di pulau penghasil batubara
Biarpet, biarpet
Inilah Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang santun dan sesuai dengan isi tulisan.